Rabu, 12 Februari 2014

Rosario+Vampire

Rosario+Vampire


Informasi

Tipe: Manga
Volumes: 10
Chapters: 40
Status: Tamat
Diterbitkan: Jul 6, 2004 to May 6, 2007
Genres: Aksi, Komedi, Ecchi, Fantasi, Sihir, Romance, Sekolah, Shounen, Vampire, Harem, Supranatural
Pengarang: Ikeda, Akihisa (Story & Art)
Penerbit: Shounen Jump (Monthly)

Sinopsis
Aono Tsukune mendapatkan nasib yang sangat sial, dia bahkan tidak lulus pada sekolah yang dipilihnya, orangtuanya akhirnya menemukan sekolah yang tidak mempunyai syarat untuk masuk, ternyata dia menemukan sekolah itu adalah sekolah khusus para youkai (monster), dia akhirnya memutuskan untuk berhenti bersekolah, sewaktu perjalan pulang kerumahnya, dia menubruk seorang wanita cantik bernama akashiya moka yang tiba-tiba langsung mengingit dan menghisap darahnya. mereka lalu berteman, tsukene akhirnya menemukan kehidupan sekolah yang menyenangkan bersamanya, sampai dia menemukan kenyataan jika manusia ditemukan ada sekolah, dia akan dibunuh. karna alasan itu tsukune harus merahasiakan identitas aslinya dari seluruh siswa yang ada disekolah.

- Storyline (8/10)
Rosario+Vampire penuh dengan aksi dengan berbagai macam monster yang memiliki kekuatan supranatural, cerita yang ditampilkan terlihat begitu klise seperti manga shounen lainnya, memang pada awal pada beberapa chapter story yang ditampilkan sangat biasa layaknya genre shounen harem lainnya dimana tokoh utama kebanyakan dilindungi oleh heroine yang memiliki kekuatan yang besar dibanding protagonist, sampai pada pertengahan chapter terjadi plot twist, cerita menjadi sangat berkembang luas terlebih pada karakter protagonist yang berdampak sangat besar pada storyline. cerita yang pada awalnya biasa berubah menjadi petualangan epic yang tergabung baik dengan romance,komedi dan banyaknya supranatural yang memberikan peningkatan yang sangat mengangumkan.

- Art (8/10)
Artwork semakin lama semakin baik, khususnya pada karakter dan battle scene, pengambaran emosi karakter cukup jelas terlihat, dengan pengambilan berbagai sudut battle scene yang terlihat sangat epic.

- Character (10/10)
Tsukune aono; pada awalnya tidak terlalu menonjol yang kerjaanya cuman membangunkan sisi lain moka dengan melepas rosarionya, hingga pada pertengahan cerita dia menjadi karakter yang Badass dengan kekuatan mix antara vampir dan manusia, saya sangat menyukai personalitinya yang selalu menyukai moka dan ingin terus melindungnya. Moka akashiya; ada dua jenis kepribadian moka, moka yang memiliki rambut pink sangat baik, pintar dan menjadi wanita yang paling cantik disekolah, sedangkan moka yg berambut putih dgn warna mata yang merah merupakan vampir dengan kekuatan yang sangat besar dengan kepribadian yang cool.saya sangat menyukai keduanya.^^

- Overall/Enjoyment (9/10)
Dengan cerita yang tidak hanya terfokus pada fanservice dan ecchi, Rosario+Vampire tidak meninggalkan cerita yang penuh battle action dan berbagai karakter yang sangat menakjubkan, dengan awal cerita biasa saja berubah menjadi storyline yang mengejutkan... okay thats so great!!!!

Bagi yang ingin mendownload
Rosario+Vampire
http://www.mangatraders.com/manga/series/453
Rosario+Vampire II
http://www.mangatraders.com/manga/series/2460
P.S: Daftar dulu buat download

Catatan lagi: Manga ini memiliki versi selanjutnya jadi belum tamat..., judulnya: Rosario+Vampire II (ongoing)

--Irul--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar